Samanea Hill – Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mewujudkan rumah sehat impian keluarga yaitu dengan memilih bahan bangunan yang alami.
Menggunakan bahan bangunan alami sebagai pondasi rumah tentu memiliki banyak sekali keunggulannya. Selain bermanfaat bagi pemanasan global, penggunaan material ramah lingkungan juga dapat memberikan dampak positif bagi pemiliknya.
3 Material Bahan Bangunan Ramah Lingkungan 2022
Ada beberapa bahan bangunan ramah lingkungan yang bisa kamu gunakan untuk material bangunan rumah, berikut selengkapnya.
Bata Merah
Bata merah merupakan salah satu bahan material ramah lingkungan yang paling banyak digunakan dan sudah teruji ketahanannya.
Selain mudah di dapatkan, penggunaan bata merah sebagai material bangunan akan memberikan banyak sekali maanfaat untuk hunian.
Bata merah akan membuat struktur bangunannya lebih kuat dan berdaya tahan tinggi, lebih sehat karena 100% menggunakan bahan alami, dapat mencegah jamu, serta dapat membuat tampilan hunianmu lebih estetik.
Bambu
Material ini sudah diketahui digunakan oleh masyarakat dunia sebagai bahan bangunan sejak ribuan tahun lalu. Bambu dikenal tahan lama serta lentur, membuatnya menjadi cukup terkenal di kalangan para arsitek.
Selain itu, bambu juga memiliki bobot ringan, kokoh, ramah lingkungan, serta material yang tahan terhadap gempa bumi.
Tanah yang dipadatkan
Bahan bangunan ramah lingkungan selanjutnya yang bisa kamu gunakan sebagai material bahan bangunan adalah tanah yang dipadatkan.
Material ini biasa digunakan sebagai pembangunan dinding atau lantai rumah yang sudah diterapkan sejak ribuan tahun lalu.
Penggunaan material bahan bagunan satu ini kamu bisa memperoleh sebuah dinding yang kuat, kokoh, sejuk, serta tampilan rumah yang artistik.
Itulah beberapa material bahan bangunan alami yang bisa kamu gunakan pada hunian. Berbicara mengenai material alami, unit-unit yang ada di Samanea Hill telah menggunakannya.
Samanea Hill sebagai perumahan nyaman Parung Panjang menghadirkan unit berkualitas yang dibangun dengan material bahan bangunan alami yakni bata merah dan juga modified clay material.
Selain menggunakan bahan bangunan alami sebagai struktur hunian, unit yang ada di perumahan nyaman Parung Panjang ini memiliki berbagai fitur menarik yang bisa membuat hunian lebih sehat dan efisien.
Penasaran dengan spesifikasi unit dari Samanea Hill, perumahan di Parung Panjang ini? Jangan ragu untuk menghubungi kami di sini untuk mendapatkan informasi lengkapnya. (AN)