Jenis Pohon – Belakangan ini banyak orang yang menyukai rumah dengan gaya modern. Semakin modern sebuah rumah biasanya banyak mengusung konsep alami di rumahnya.
Hal ini sengaja dibuat melihat semakin terbatasnya lahan hijau yang bisa kita temui terutama di daerah perkotaan.
Konsep alami sebuah rumah mempunyai banyak manfaat bagi kamu tentunya. Semakin asri sebuah rumah maka akan semakin betah untuk kamu berlama-lama di ruangan tersebut.
Rumah modern asri biasanya identik dengan memberikan tanaman atau pepohonan yang ada di sekitar rumah.
Pepohonan dan tanaman tersebut tentu saja akan memberikan kesejukan dan membuat rumah kamu menjadi teduh.
Selain terasa nyaman dengan adanya pohon di lingkungan rumah kamu juga akan mendapatkan oksigen dengan kualitas yang baik dan menyerap cahaya tidak baik dari sinar matahari.
Kira-kira jenis pohon apa saja yang cocok berada di sekitar rumah kamu? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
10 Jenis Pohon yang Bikin Lingkungan Rumah Kamu Terasa Lebih Teduh dan Sejuk
Pohon memang menghasilkan kualitas oksigen yang baik, namun faktanya tidak semua jenis pohon bisa hidup di lingkungan rumah.
Sehingga jangan sampai kamu menanam jenis pohon yang salah. Selain bisa membahayakan sekitar kesalahan dalam memilih jenis pohon juga bisa membuat pohon tidak bisa tumbuh dengan baik dan bisa mati meski kamu merawatnya dengan baik.
Pucuk Merah
Jenis pohon ini merupakan jenis yang cukup umum dikenal di masyarakat dan sangat mudah dijumpai dimana saja.
Pucuk merah menjadi pohon rekomendasi untuk ditanam di sekitar lingkungan rumah, karena bunganya yang mengandung oksigen yang cukup tinggi.
Selain itu pohon ini mempunyai pucuk yang berwarna merah yang menjadi keunikan dan daya tarik tersendiri dari jenis pohon ini.
Pohon Tanjung
Penampakan pohon yang tinggi dan lebar dan memiliki aroma bunga dengan aroma yang cukup semerbak.
Bunga dari pohon ini bisa kamu manfaatkan ekstraknya sebagai pengharum di rumah, karena wanginya yang khas.
Pohon Kiara Payung
Jenis pohon ini memiliki penampilan bertajuk bulat seperti payung dengan memiliki banyak ranting dan cabang yang tumbuhnya menyudut ke arah atas. Bentuknya yang indah sangat cocok sebagai pemanis di halaman rumah.
Pohon Palem
Jenis pohon ini sangat cocok diterapkan di lingkungan rumah dengan gaya minimalis. Pohon Palem dapat bertahan hidup dalam jangka waktu yang lama bahkan di lingkungan gersang sekalipun.
Tampilan yang estetik dan kemudahan dalam perawatannya menjadikan pohon ini cocok untuk ditanam di lingkungan rumah kamu.
Pohon Ketapang Kencana
Tampilan pohon yang mendatar dan berlapis-lapis sangat cocok sebagai pohon peneduh. Selain itu kamu juga bisa memanfaatkan pohon ini sebagai bahan alami dikonsumsi untuk kesehatan kamu.
Pohon Mangga
Selain buahnya yang manis, pohon mangga juga memiliki penampilan yang besar dan cocok untuk berteduh. Pohon ini bisa tumbuh hingga 15 meter jika kamu tanam di pekarangan atau halaman yang cukup luas.
Pohon Beringin
Memiliki bentuk akar yang unik yang bisa menyerap air lebih banyak sehingga membuat rumah terhindar dari resiko banjir. Pohon ini juga bisa menjadikan lingkungan sekitar menjadi lebih lembap dan tanah sekitar menjadi lebih subur.
Pohon Flamboyan
Pohon dengan ciri khas berwarna merah terang yang akan menyegarkan mata penglihatnya. Pohon ini bisa tumbuh hingga setinggi 5 meter hanya dalam waktu satu tahun saja.
Pohon Cemara
Pohon ini sering dijumpai di luar negeri dengan tampilan daun rimbun hijau yang cukup padat. Pohon ini bisa membungkuk bila terkena angin dan bisa tumbuh di lingkungan panas maupun dingin cocok untuk dibudidayakan di Indonesia.
Pohon Red Maple
Tampilan daun berwarna merah yang setiap helainya tersusun 5 sisip lancip unik. Bila berniat menanamnya maka pastikan kebutuhan air tercukupi dengan baik agar daunnya tidak cepat gugur.
Nah itu dia 10 jenis pohon yang bisa kamu tanam di lingkungan rumah kamu. Kira-kira jenis pohon mana yang paling kamu sukai? Kunjungi Samanea Hill untuk mendapatkan artikel menarik lainnya. (MSH)